Selasa, 12 Februari 2013

Beastly





           





Sebuah film yang diproduksi oleh CBS Film yang di inspirasi oleh salah satu dari Film Princess lama yaitu Beauty And The Beast. Fim ini diperankan oleh Alex Pettyfer sebagai Kyle, Vanessa Hudgens sebagai Lindy, Mary-Kate Olsen sebagai Kendra (Penyihir), Lisagay Hamilton sebagai Zola (pelayan Kyle), dan beberapa pemeran pembatu lainya.
Film yang menceritakan mengenai seorang pemuda tampan yang sangat bangga dengan segala yang dimilikinya kekayaanya, ketampanannya juga ke-populeranya yang membuatnya sering merendahkan orang-orang di sekitarnya, menyebabkan Kyle (Alex ) berurusan dengan seorang berpenamilan aneh yang ternyata seorang penyihir bernama Kendra ( Mary-Kate) .
Tepatnya saat kyle mencalonkan diri sebagai ketua OSIS, ia bersaing dengan Lindy (Vanesaa) gadis biasa yang sejak lama menyukai Kyle. Dan tentu saja persaingan itu dimenangkan oleh Kyle karena kepoleranya.
 Berkali-kali Kyle menyakiti hati orang tanpa memikirkan perasaan mereka, termasuk mengolok-ngolok Kendra yang sudah geram dengan ulah Kyle yang keterlaluan saat pesta perayaan kemenangannya sebagai ketua OSIS, mengutuk Kyle menjadi sangat buruk rupa, tentu saja dengan perjanjian, jika dalam satu tahun kyle dapat menemukan orang yang mencintainya dengan setulus hati, maka kutukan Kyle akan lenyap.
Tetapi sayang sekali Kyle tidak memiliki ayah yang tidak pengertian, dengan keadaan kyle yang buruk rupa ia malah dipindahkan bersama pembantunya yang bernama Zola (Lisagay) ke pinggiran kota yang sepi. Di sana akhirnya ia bertemu dengan seorang yang menjadi cinta sejatinya yang ternyata adalah Lindy, Kyle mulai mendekati Lindy yang memiliki seorang ayah pecandu narkoba dan memiliki banyak masalah, bahkan masalah pembunuhan sehingga membahayakan keselamatan Lindy. Dengan sedikit paksaan akhirnya ayah Lindy memngijinkan putrinya untuk tinggal bersama Kyle yang terpaksa menyembuntikan identitasnya sebagai Hunter.
Selama beberapa bulan mereka tinggal bersama ternyata mereka saling jatuh cinta, Lindy sangat menyukai hal yang sederhana, bunga mawar adalah bunga favoritnya, membuah Kyle sekuat tenaga berusaha mewujudkan sebuah rumah kaca yang indah yang dipenuhi oleh bunga mawar. Ternyata setelah mereka saling merassa jatuh cinta Lindy harus pergi untuk beasiswa sekolahnya, tetapi tepat sebelum keberangkatan Lindy, ia sempat menyatakan cintanya yang sudah pasti dapat membebaskan Kyle dari kutukan Kendra, dan membuat wajah Kyle yang tampan kembali, dan mengubah kepribadian Kyle. Merekapun berpelukan di jalan.
Film ini bukan merupakan keluarga jadi disarankan ditonton oleh remaja dan dewassa, karena dibeberapa bagian ada adegan yang jelas akan di tanyakan oleh anak-anak jika menontonya, apalagi yang dibagian akhir wow...
Beastly merupakan film yang cukup romantis karena perjuangan dan beberapa suasana yang diciptakan. Akting yang baik juga sangat mendukung film ini, bahkan dibagian akhir bisa membuat terharu penontonya (termasuk saya), ini merupakan film yang banyak effect didalamnya, dan itu merupakan bagian favorit saya apalagi tato yag bisa bergerak ditangan Kyle, keren. Menurut saya film ini layak untuk saya rekomendasikan bagi yang merindukan film Princess dalam versi yang lain tentunya, walaupun beberapa adegan memang terkesan fullgar.
Terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar